Perawatan Setelah Melakukan Operasi Kelopak Mata Ganda
Orang-orang yang
berkonsultasi tentang operasi mata semakin banyak jumlahnya. Banyak yang berpikir
untuk melakukan operasi kelopak mata ganda terutama yang sama sekali tidak
mempunyai kelopak mata. Untuk orang yang ingin mempunyai mata yang tidak
mengantuk bisa diatasi dengan operasi koreksi ptosis. Sedangkan yang
menginginkan mata yang mempunyai karakter sejuk bisa melakukan operasi
pemanjangan bagian belakang mata.
Tujuan operasi mata
sangatlah bervariasi tetapi orang-orang yang ingin melakukan operasi kelopak
mata ganda mempunyai keinginan yang sama yaitu ingin merubah dan memperbaiki
image mereka. Tetapi dalam melakukan operasi mata ada beberapa hal yang harus
diperhatikan. Yang terpenting adalah bukan merubah mata menjadi mata yang
mempunyai image dramatis tetapi merubah mata yang sesuai dan berharmoni dengan
bentuk telinga, mulut, dan hidung adalah yang terpenting. Dengan ini, akan
mengecilkan kemungkinan untuk melakukan operasi revisi mata di kemudian hari.
Sebelum operasi mata,
diantara banyak hal yang harus diperhatikan salah satunya adalah perawatan
setelah operasi. Tetapi karena operasi kelopak mata ganda sudah sering
dilakukan seringkali orang-orang menganggap operasi ini enteng. Bila setelah
operasi kamu tidak melakukan perawatan dengan benar, efek samping bisa saja
terjadi. Di bawah ini adalah hal-hal penting yang harus diperhatikan.
▲
Perawatan setelah melakukan operasi kelopak mata ganda
1. Setelah
operasi kelopak mata ganda, untuk mendapatkan garis kelopak mata ganda yang
natural disarankan untuk menghindari tidur tengkurap selama 6 bulan, dan
dilarang mengucek mata.
2. Setelah
operasi pemanjangan ujung belakang mata, disarankan untuk tidur selama 6 jam
selama 2 minggu pada saat periode pemulihan dan juga disarankan untuk
menghindari apapun yang menempel pada mata.
3. Untuk
mengurangi kemungkinan infeksi, pendarahan, dan efek samping lainnya disarankan
untuk tidak merokok dan tidak minum alcohol.
4.
Diharuskan untuk mengkonsumsi obat yang sudah diresepkan sesuai dosis yang
dianjurkan, dan diharapkan untuk menghindari konsumsi aspirin dan
hormon.
5. Selama 3
hari setelah operasi, disarankan untuk mengompres dengan kompresan dingin lalu
kompresan hangat setelahnya.
Untuk kamu
yang berencana untuk menjalani operasi mata, berkonsultasilah dengan dokter ahli sebelum operasi dan pilihlah metode operasi
mata yang paling cocok untuk kamu. Pelajarilah apa saja yang harus diperhatikan
setelah operasi mata sehingga dapat membantu kamu mendapatkan hasil operasi
yang memuaskan.
Jika bapak/ibu memiliki pertanyaan, jangan sungkan
untuk bertanya kepada kami lewat
(Whatsapp, Kakaotalk, Line) di nomor (+82-10-7631-3033)
Komentar
Posting Komentar