Hidup Sehat dengan Black Food

Hidup Sehat dengan Black Food



Blackfood ini sudah terkenal di kalangan orang-orang masa kini yang sangat
tertarik dengan makanan kesehatan dimana blackfood ini telah terkenal karena
 khasiatnya. Black food ini sangat bagus untuk ginjal dan meningkatkan kerja
 organ reproduksi. Warna hitam mengandung banyak mineral salah satunya
adalah anthocyanin yang sangat bagus untuk antioksidan, dimana sangat bagus
 untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan mencegah kita terkena penyakit.
Dalam pengobatan cina, black food ini digunakan sebagai sumber energy untuk
tubuh manusia dimana fungsi ginjal diperbaiki kemudian kondisi badan yang
lemahpun dapat disembuhkan.




Kacang hitam yang bagus untuk mencegah kanker dan penuaan.
Menurut buku medis tradisional korea (Dong Hwi Bo Gam) kacang hitam tidak
mengandung zat yang buruk, malah terdapat 12 jenis zat yang bagus untuk
melancarkan peredaran darah. Kacang hitam bagus dalam mengeluarkan racun
dalam tubuh dan saraf dan dapat menjaga ginjal sehingga sangat bagus untuk
peredaran darah dalam tubuh. Dalam kacang ini juga terdapat protein, dan
lemak nabati serta vitamin B1 dan B2, dan mineral Niacin. Dibandingkan
dengan kacang yang lainnya, kacang hitam ini sangat bagus untuk melawan
penuaan dan membantu fungsi ginjal. Kemudian membantu dalam pengeluaran
 racun dalam tubuh sehingga sangat bagus untuk darah tinggi juga. Kacang
hitam direbus saja sudah dapat dimakan. Buat orang yang memiliki masalah
pencernaan dan sering diare dilarang untuk mengkonsumsi ini





Wijen hitam yang bagus untuk rambut rontok dan kulit.
Dalam buku medis tradisional korea seperti diatas disebutkan bahwa ada
banyak jenis makanan yang bagus dan salah satunya adalah wijen. Dan wijen
hitam merupakan salah satu yang bagus buat kesehatan. Wijen hitam ini sangat
 bagus dalam menambah energy dan membantu kerja otak serta bagus juga
untuk tulang kita. Karena wijen ini memiliki banyak serat dan lemak nabati
sehingga sangat bagus untuk pencernaan jadi buat yang memiliki masalah hati,
 ginjal dan kerontokan rambut dapat coba mengkonsumsi ini. Semakin kita
tuapun, tulang kaki, pinggang dan lutut kadang cepat sakit jadi mengkonsumsi
inipun sangatlah bagus. Bukan Cuma itu saja, wijen hitam inipun sangat bagus
untuk menjaga kondisi kulit. Minyak dari wijen hitam ini juga sangat bagus bagi
 gigitan serangga dan kandungan keratin pada kacang ini sangat bagus
mencegah rambut rontok.





Beras hitam yang rasa, nutrisi dan wangi yang lebih harum disbanding
beras putih Beras hitam dibandingkan dengan beras putih memiliki rasa, nutrisi
 dan wangi yang lebih baik dari beras putih. Dicampur dengan chestnut, jujube
 dan biji ginko dan dimasak bersama dapat memberikan nutrisi yang besar. Dan
 bukan Cuma ini saja, beras hitam ini sering dicampur dengan banyak bahan
masak lain untuk menambah nutrisnya.





Rumput Laut yang berfungsi melancarkan BAB dan obesitas.
Rumput Laut memiliki manfaat yang bagus untuk darah dan membantu
membuang air besar serta penyakit lainnya. Rumput laut memiliki alkaline
sehingga jika dimakan dengan daging dan nasi putih dapat membantu menjaga
asam dalam tubuh. Dan bubuk dari rumput laut ini jika dimakan sehari dua
sendok dapat membantu menurunkan berat badan dan melancarkan
pencernaan.



Jamur yang membantu mencegah penuaan

Jamur memiliki banyak mineral dan juga protein layaknya seperti daging.
Dan pastinya memiliki banyak kandungan vitamin yang dapat membantu
menurunkan kalori dalam tubuh. Jamur pun dipercaya dapat membantu
meningkatkan daya tahan tubuh dari kanker dan mencegah penuaan. Selain itu
 dapat melancarkan darah dan mencegah masalah lambung
seperti maag dan lain-lain.

Jika bapak/ibu memiliki pertanyaan, jangan sungkan
untuk bertanya kepada kami lewat
(Whatsapp, Kakaotalk, Line) di nomor (+82-10-7631-3033)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Memperbaiki Tiap Jenis Secara Efektif Dagu Pendek Yang Kelihatan Murung

Bagaimana Cara Menyembunyikan Betis Bertelur

Mari kita menghilangkan garis senyum dengan cara mudah ~