Cara Pakai Masker yang Tepat

 

Banyak orang menyukai merawat kulit dengan masker kertas tempel karena harganya yang murah dan cara pakainya yang mudah. Namun tidak banyak yang tahu mengenai cara tepat ketika menggunaannya. Salah-salah malah bisa menyebabkan timbul jerawat di kulit wajah. Nah, untuk mencegahnya, yuk kita cari tahu bersama bagaimana sih cara pemakaian masker kertas tempel yang tepat?
 
 


 
 
-       Bijak memilih masker sesuai kondisi kulit
Hindari membeli masker kertas dalam jumlah banyak hanya karena tergoda dengan harganya yang murah. Sesuaikan dengan kondisi kulit saat ini dan khasiat apa yang diperlukan.
-       Pastikan zat yang terkandung sebelum membeli bila kulit sensitive atau punya alergi
Pastikan dulu sebelum membeli apakah terkandung zat yang sensitive atau menyebabkan alergi di dalamnya. Karena cairan di masker menempel langsung di kulit dan meresap, maka meski terlihat sederhana, harus diperhatikan isinya.
-       Lepas masker ketika kertas masih terasa lembab
Waktu yang diperlukan agar masker kertas menempel sempurna ke kulit adalah 15 – 20 menit. Nah, kebanyakan orang tidak memperhatikan ini dan memilih untuk membiarkannya menempel lebih lama dengan alasan supaya cairan lebih banyak terserap ke kulit. Ini adalah anggapan yang keliru, karena yang terjadi adalah sebaliknya, kelembaban kulit dapat terserap ke kertas masker. Maka dari itu, lepas masker sesuai petunjuk, dan segera sisihkan masker sebelum kertasnya mengering.
 
Perawatan kulit yang sederhana dapat menyebabkan timbul masalah bila tidak dilakukan dengan tepat.

 

Selamat mencoba~





Untuk Konsultasi, Reservasi, Informasi Harga silahkan kunjungi website resmi kami 

 

atau


Email: indah@pwj.co.kr

Whatsapp, Line, Kakao: +82-10-4420-5503
BB PIN : 7F249FC3
 
Ayo berkunjung juga ke FB Pages kami Wonjin Beauty Medical Group Indonesia atau
follow Instagram kami di Wonjinindonesia ^^
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Memperbaiki Tiap Jenis Secara Efektif Dagu Pendek Yang Kelihatan Murung

Bagaimana Cara Menyembunyikan Betis Bertelur

Mari kita menghilangkan garis senyum dengan cara mudah ~